garuda-indonesia

Cara Berburu Tiket Pesawat Garuda Indonesia yang Murah untuk Traveling

Ada tiga alasan mengapa seseorang memutuskan untuk traveling menggunakan pesawat terbang. Pertama, kenyamanan yang didapatkan. Beberapa alat transportasi terkadang tidak nyaman sejak dari stasiun atau mungkin terminal. Kedua, masalah waktu yang dihabiskan di perjalanan. Dengan menggunakan pesawat, waktu tempuh jadi lebih hemat dan tidak capai di perjalanan.

Alasan terakhir mengapa memilih pesawat adalah harga. Beberapa maskapai menawarkan harga yang relatif murah atau tidak terpaut jauh dengan transportasi seperti kereta api. Nah, dari berbagai maskapai yang melayani perjalanan domestik atau mancanegara ada Garuda Indonesia yang bisa diandalkan.

Selama ini banyak banget yang bertanya ke saya bagaimana cara mendapat promo harga pesawat murah. Kalau kamu ingin mencoba naik pesawat Garuda yang merupakan maskapai terbaik di dalam negeri dengan harga yang murah, cek katalog promonya di halaman ShopBack Indonesia dan coba simak tips berburunya di bawah ini.

1.Pilih Waktu Perjalanan yang Tepat

universal-studio-osaka

Semua maskapai penerbangan yang ada di Indonesia termasuk Garuda Indonesia selalu memperhatikan waktu ramai dan sepi. Saat musim liburan tiba, harga tiket perjalanan biasanya akan naik dengan signifikan. Oleh karena itu kamu disarankan untuk memesan tiket di waktu-waktu sepi.

Pilih waktu perjalanan seperti awal tahun dan tidak mendekati Hari Raya. Dengan memilih lowseason perjalanan, kamu bisa menghemat bujet yang akan dikeluarkan. Bahkan, beberapa tiket perjalanan untuk kota tertentu kerap mendapatkan diskon khusus sehingga harganya lebih ramah di kantong tanpa mengurangi fasilitasnya.

2.Selalu Cek Berkala Website Garuda Indonesia

Garuda Indonesia juga menjual tiket penerbangannya langsung di website resmi. Dari sana kamu bisa melihat aneka promosi yang diberikan dari banner yang tersedia. Aneka promosi ini bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan. Kalau bulan ini kamu belum memiliki rencana jangan khawatir, promo akan diperbarui secara berkala.

Kelebihan memesan tiket langsung dari website Garuda Indonesia adalahnya promosi yang diberikan. Beberapa promosi mungkin bisa digabungkan dengan promosi lain yang hadir dalam bentuk program khusus seperti Garuda Miles. Cek persyaratan dari promosi yang diberikan oleh Garuda Indonesia agar kamu bisa memanfaatkannya dengan maksimal.

4.Cek Juga Media Sosial dan Channel Resmi

garuda-indonesia

Garuda Indonesia memiliki beberapa akun media sosial resmi yang dikelola dengan baik. Biasanya pada periode tertentu akan ada promo yang dibagikan oleh admin. Kamu bisa mengecek secara berkala apa saja promosi yang sedang berjalan. Kalau promosi bisa digunakan, kamu bisa memanfaatkannya saat itu juga.

Selanjutnya bergabunglah di channel resmi dari Garuda Indonesia. Di sana kamu akan mendapatkan kiriman poster atau banner promo tertentu yang bisa digunakan saat itu juga untuk pembelian tiket pesawat di periode tertentu.

4.Menggunakan Kode dan Kupon Tertentu

garuda-indonesia

photo credit : garuda-indonesia.com

Garuda Indonesia kerap menyebar promosi yang jumlahnya banyak dan terkadang tidak di satu tempat. Beberapa promosi yang diberikan juga hanya diinfokan ke beberapa orang saja yang termasuk pelanggan setia. Jadi, kamu akan kesulitan kalau ingin melihat promosi dalam satu tempat.

Nah, kalau kamu termasuk orang yang malah untuk mencari aneka kode dan kupon untuk potongan harga coba buka platform ShopBack. Dari sana kamu bisa melihat daftar kode promo Garuda Indonesia di ShopBack dalam satu halaman. Setiap kode dan kupon yang dibagikan sudah memuat syarat-syaratnya sehingga Anda cukup membaca dan mencari mana yang bisa digunakan.

5.Menggunakan Bank Tertentu

Promo yang diberikan oleh Garuda Indonesia biasanya bekerja sama dengan beberapa bank tertentu. Pembelian tiket promo Garuda Indonesia dengan transfer bank atau menggunakan kartu kredit akan mendapatkan potongan dengan harga tertentu atau diskon dengan besaran tertentu.

Kalau kebetulan kamu nasabah dari bank yang sedang menjalin kerja sama, segera manfaat promosi ini dengan baik. Sebaliknya kalau tidak memiliki bisa meminta bantuan orang lain yang memiliki rekening tersebut. Oh ya, daftar promo Garuda Indonesia yang bekerja sama dengan bank tertentu bisa kamu lihat di ShopBack.

Sebelum menggunakan promo atau kupon, terlebih dahulu cek persyaratan yang diberikan. Jangan asal menggunakannya karena persyaratan khususnya bisa saja tidak sesuai dengan keinginan.

6.Manfaatkan Promo Khusus ke Luar Negeri

garuda-indonesia

(photo credit : travelspromo.com)

Bukan Garuda Indonesia kalau tidak bisa memberikan promosi khusus yang membuat banyak orang tertarik. Maskapai ini sering memberikan tiket diskon untuk perjalanan ke luar negeri seperti Jepang atau negeri tujuan wisatawan dari Indonesia. Promosi ini bisa dilihat langsung di website resmi atau ShopBack.

Oh ya, selain dari website dan media online lainnya. Garuda Indonesia juga sering memberikan harga khusus saat ada acara pameran perjalanan wisata. Kamu bisa memanfaatkan momen tersebut untuk mendapatkan harga spesial yang jauh lebih murah dari hari biasa.

7.Memakai Garuda Miles

garuda-indonesia

photo credit : aviatrend.com

Garuda Miles adalah program loyalitas yang diberikan oleh Garuda Indonesia untuk konsumen setianya. Setiap orang dalam keanggotaan Garuda Miles akan mendapatkan poin tertentu yang bisa digunakan untuk mendapatkan layanan tertentu termasuk mendapatkan tiket perjalanan ke semua tempat secara gratis.

Biasanya tiket dengan harga normal akan mendapatkan hadiah mileage. Nah, mileage ini bisa ditukarkan dengan tiket gratis yang sesuai dengan syarat yang berlaku. Kamu hanya perlu membayar pajak yang tetap dibebankan di luar harga tiket yang menjadi nol rupiah. Manfaatkan program ini kalau ingin terbang gratis pada periode tertentu.

Dengan menggunakan beberapa tips di atas, kamu tidak akan ketakutan lagi mendapatkan harga tiket yang mahal. Semua pasti ada jalannya kalau kamu mau berusaha mencari diskon dan kupon khususnya di ShopBack. Selamat merencanakan perjalanan, semoga berjalan lancar!

No Comments

Thanks for visiting my blog

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!
%d bloggers like this: